Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Viral Penumpang Bus Sembunyi Di Bagasi, Pihak Bus Kasih Refund Tapi Ditolak

Beragam cara dilakuin warga Jabodetabek untuk bisa mudik atau pulang kampung. Harus diakuin, memang cukup berat untuk bertahan di kawasan Ibukota bagi para pekerja harian di tengah situasi Pandemi Corona ini.

Pilihan realistis ya pulang kampung. Seperti yang dibilang Presiden, mereka adalah elemen masyarakat yang paling terdampak. Di kawasan Jabodetabek, mereka ini hanya numpang hidup untuk bekerja, tinggal di kontrakan yang biasanya ukuranya hanya 2×3 meter dihuni banyak orang dan digunakan tidur bergantian sesuai jam kerja.

Untuk bisa mudik beragam cara dilakuin, salah satunya sembunyi di tempat bagasi bis. Untuk menghindari razia polisi di perbatasan.

Foto tersebut viral di media sosial. Dan menuai banyak simpati.

Awalnya foto ini diunggah oleh akun @saeval, dalam keterangan foto tertulis kalau gambar itu diambil di kawasan Ciledug. Akun tersebut kemudian dikunci dan diunggah lagi oleh akun @akurommy.

Dari unggahan @akurommy rupanya ada yang memberi penjelasan. Sebenarnya penumpang sendiri yang meminta untuk duduk di bagasi, mereka juga tak mau putar balik. Hal ini agar bus tetap bisa berjalan. Biar dikira bus kosong oleh petugas agar penumpang sampai tempat tujian.

Menurut penuturan akun @JonWiraHutama selepas pos penyekatan, penumpang kembali naik ke tempat duduk dan bus jalan menuju Yogyakarta.

Pihak PO Bus sendiri menyadari kondisi penumpangnya. Dan memberikan diskon/refund untuk meringankan beban para perantau yang harus terpaksa nekad pulang kampung karena Pandemi Corona ini, demi menyambung hidup.

“Bahkan dari PT bus tersebut ada refund beberapa % dari harga tiket dan sebenarnya seluruh penumpang sudah membawa kartu sehat,” tulisnya.

Post a Comment for "Viral Penumpang Bus Sembunyi Di Bagasi, Pihak Bus Kasih Refund Tapi Ditolak"